MIU Login

One Day with Sahabat Cilik Rasulullah: Fun, Clean & Full of Sunnah

Kegiatan pengabdian masyarakat bertema “Sahabat Cilik Rasulullah” dilaksanakan pada Jumat, 19 September 2025, di TK Mutiara Qur’an Sengkaling. Kegiatan ini diselenggarakan oleh beberapa Mahasiswa Program Studi Ilmu Hadis dari angkatan 2024 sebagai pemenuhan tugas perkuliahan, sekaligus wujud kepedulian menanamkan akhlak mulia dan kebiasaan hidup sehat sejak dini.

Acara dimulai dengan pembukaan dan doa bersama agar kegiatan berjalan lancar dan penuh keberkahan.
Selanjutnya, anak-anak diajak senam sehat penuh keceriaan untuk menjaga kebugaran tubuh sekaligus menumbuhkan semangat belajar.

Tim pengabdi kemudian memperkenalkan beberapa hadis pendek yang mudah diingat, seperti ajaran menjaga kebersihan, berperilaku sopan, dan mencintai sesama. Penyampaian dilakukan secara interaktif dengan lagu dan gerakan sehingga anak-anak antusias menirukan.

Sebagai praktik langsung, anak-anak diajak bersih-bersih lingkungan sekolah, memungut sampah di halaman, kemudian mencuci tangan bersama sambil mempraktikkan cara mencuci tangan yang benar. Kegiatan ini menanamkan kebiasaan menjaga kebersihan sebagai bagian dari iman, sebagaimana ada dalam potongan Hadis:

…الطهور شطر الإيمان…

Setelah itu, seluruh peserta menikmati makan bersama, sambil belajar adab makan sesuai tuntunan Rasulullah—membaca doa, makan dengan tangan kanan, dan berbagi dengan teman.

Kegiatan diikuti oleh 6 anak dalam program pengabdian bersama 8 murid TK Mutiara Qur’an secara keseluruhan. Suasana akrab dan hangat tampak sepanjang acara, menandakan pesan akhlak Rasulullah tersampaikan dengan baik.

Adapun anggota adalah: Miqdad Al Fawwaz, Nuni Hananah, Rima Wardania, Alya Liizzah, Muhammad Abdurrahman, dan Riyan Arya Arman. Kegiatan ini turut didampingi oleh dosen pendamping, Bapak Miski M.Ag, sedangkan dosen pengampu Mata Kuliah Fiqih Biah adalah Bapak Khairul Umam, M.HI.

Acara diakhiri dengan penutupan dan doa, disertai pesan agar anak-anak terus meneladani akhlak mulia Nabi dalam kehidupan sehari-hari dan menjadi “Sahabat Cilik Rasulullah” yang membawa kebaikan di rumah, sekolah, dan lingkungan sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait